Langsa - Ciptakan situasi Kamtibmas aman dan kondusif serta cegah guantibmas jelang Pilkada ,Polres Langsa Polda Aceh melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan ( KRYD) razia di depan Mako Polres Langsa jalan Veteran no 60 Gampong Tengoh Kecamatan Langsa Kota sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat
Kegiatan razia dimulai malam hari pukul 21.30 wib dengan melibatkan personel dari berbagai unit, termasuk Satlantas, Satreskrim, Sat Intelkam, Sat Samapta,Sat Narkoba dan Sie Propam,Operasi ini difokuskan pada pemeriksaan kendaraan bermotor, identitas pengendara, serta barang bawaan seperti Narkoba,sejam,senpi, dan untuk memastikan tidak adanya pelanggaran atau barang ilegal.
Kapolres Langsa Andy Rahmansyah,S.I.K S.H M.H melalui Iptu Martsen Riadi selalu Perwira Pengendali( Padal) mengatakan, “Razia ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Kota Langsa Wilkum Polres Langsa Jelang Pelaksanaan Pilkada 2024 agar terlaksana dengan aman,sejuk,damai dan kondusif,dan mendukung pelaksanaan operasi Mantap Praja Seulawah 2024 agar berjalan aman dan kondusif sesuai tujuan dari Operasi
Selama razia berlangsung, petugas juga memberikan sosialisasi mengenai pentingnya tertib berlalu lintas dan kewajiban mematuhi peraturan hukum yang berlaku. Selain itu, beberapa kendaraan dan pengendara yang tidak memenuhi syarat juga diberi teguran atau tindakan sesuai ketentuan.
Polres Langsa berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan pengawasan dan penegakan hukum guna mendukung keamanan dan kesejahteraan masyarakat. Razia ini diharapkan dapat mencegah guantibmas dan pelaku kriminalitas yang ingin mengganggu keamanan dan ketertiban di kota Langsa,ucap Iptu Martsen