Langsa - Bhabinkamtibmas Polsek Birem Bayeun Bripka Moch jufri melaksanakan kegiatan Sambang Desa dengan warga masyarakat binaannya, bertempat di Desa Alue Gandeng Gampong Kec.Birem Bayeun, Kab. Aceh Timur, Senin (30/09/2024)
Adapun tujuan kegiatan Sambang Desa ini adalah untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan kekeluargaan antara Bhabinkamtibmas dengan warga binaannya.
Bripka Moch jufri mengatakan, selain melakukan kegiatan Sambang desa dan silaturahmi, ia juga memastikan bahwa wilayah serta masyarakat Desa binaannya selalu dalam keadaan kondusif, aman dan terkendali.
Pada kesempatan tersebut juga Bripka Moch jufri mengajak warga binaannya untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada 2024
Bripka Moch jufri menghimbau agar masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh berita-berita hoaks yang bertujuan memecah belah persatuan.
” Saya menghimbau agar warga benar-benar menyaring segala berita yang ada di media,baik pada media sosial, media cetak maupun elektronik. Mari tetap jaga kerukunan, ” himbaunya.
Dengan kegiatan ini diharapkan keamanan dan ketertiban jelang Pilkada 2024 dapat tercipta dan menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban umum bersama agar tetap tercipta situasi yang tertib aman kondusif,” tutupnya.(*)