Langsa – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78, Polsek Manyak Payed melaksanakan kegiatan bakti sosial di Desa Lhok Medang Ara, Kecamatan Manyak Payed, Kabupaten Aceh Tamiang, Jumat (14/6/2024)
Kapolsek Manyak Payed, AKP Jamaluddin Nasution, S.H., didampingi oleh Kanit Binmas Polsek Manyak Payed, Aiptu Furqan, S.H., dan Bhabinkamtibmas Desa Lhok Medang Ara, Aipda Dedi S., menyalurkan bantuan kepada warga yang membutuhkan.
Bantuan ini diserahkan langsung oleh Kapolsek kepada Ibu Aminah (55 tahun), yang mengalami disabilitas sejak tahun 2006 akibat kecelakaan, dan Ibu Aisyah (58 tahun), yang mengalami stroke dan sakit menahun. Keduanya adalah warga Desa Lhok Medang Ara.
Bantuan sosial berupa sembako ini mencakup beras, telur, minyak goreng, gula, dan kebutuhan pokok lainnya. Bantuan diserahkan tepat sasaran kepada warga yang benar-benar membutuhkan, sebagai wujud nyata kepedulian Polsek Manyak Payed terhadap masyarakat sekitar dan dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-78.
Kapolsek Manyak Payed, AKP Jamaluddin Nasution, S.H., menyampaikan bahwa meskipun nilai bantuan ini tidak besar, harapannya adalah dengan saling berbagi dan membantu dapat meringankan beban warga yang membutuhkan.
"Kami berharap bantuan ini dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, khususnya di Kecamatan Manyak Payed. Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78, kami ingin masyarakat turut merasakan manfaat kehadiran Polri di tengah-tengah mereka. Ke depan, kami akan terus berupaya menjadi Polri yang profesional dan presisi," ujarnya.(*)