Cegah Guantibmas,Jelang Pergantian Tahun,Polsek Langsa Timur laksanakan Patroli

Advertisement

/

Cegah Guantibmas,Jelang Pergantian Tahun,Polsek Langsa Timur laksanakan Patroli

Kamis, 02 Januari 2025




Langsa – Dalam upaya mencegah Gangguan keamanan ketertiban masyarakat (Guantibmas) dan menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dan terkendali menjelang Pergantian Tahun Baru,Polsek Langsa Timur Polres Langsa Polda Aceh Lakukan Patroli di tempat ramai aktifitas masyarakat dan tempat rawan terjadinya kriminalitas diseputaran wilayah kecamatan Langsa Timur Wilkum Polsek Langsa Timur yang di pimpin langsung Kapolsek Langsa Timur Iptu Marias,S.H,Selasa (31/12/2024)


Kegiatan ini di lakukan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang Kondusif jelang pergantian Tahun,sehingga masyarakat dalam merayakan malam pergantian Tahun merasa aman,nyaman dan lancar 


Patroli tersebut dengan sasaran yaitu Tempat-tempat rawan kriminalitas dan guantibmas, Titik-titik keramaian,pusat pasar perbelanjaan,hiburan rakyat, Titik-titik rawan laka dan macat Lalin, dan Tempat-tempat rawan bencana.


Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah,S.I.K S.H M.H melalui Kapolsek Langsa Timur Iptu Marias,S.H  mengatakan, patroli tersebut bersifat preventif atau sebagai upaya pencegahan terhadap gangguan Keamanan dan Ketertiban masyarakat (Guantibmas) dan menciptakan situasi Kamtibmas yang Kondusif jelang Perayaan Pergantian Tahun di kecamatan Langsa Timur


Dalam kegiatan Personel memantau situasi dan kondisi di lokasi publik serta pusat aktivitas masyarakat di pusat keramaian,dan memberikan himbauan kepada masyarakat agar dalam merayakan pergantian Tahun tetap menjaga ketertiban dan keamanan dengan tidak membakar mercon,bunga api,Komvoi kenderaan,yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat,ucap Kapolsek


Lanjutnya, personel mengajak warga di wilayah tersebut supaya ikut mendukung pihak Kepolisian dalam menjaga situasi keamanan di lingkungan masing-masing.


Dengan kegiatan Patroli yang di lakukan  Polri di harapkan kegiatan masyarakat dalam merayakan pergantian Tahun merasa nyaman,lancar dan kondusif diwilayah kecamatan Langsa Timur,diharapkan masyarakat berperan aktif dan ikut mendukung Kepolisian dalam menjaga Guantibmas, seperti menjaga keamanan di lingkungan masing-masing. Kemudian, melaporkan ke pos Polisi terdekat jika melihat hal yang mencurigakan, untuk menciptkan situasi Kamtibmas yang Kondusif dan terkendali,tutup AKP Marias