Langsa - Dalam upaya memberi rasa aman,nyaman dan kondusif kepada masyarakat,Personil Polsek Langsa Polres Langsa melaksanakan Patroli malam hari di tempat rawan terjadinya kriminalitas,pemukiman warga di Gampong Labuhan Keude Kecamatan Sungai Raya dan beri Himbauan kepada masyarakat,Selasa (21/1/2025)
Kegiatan ini merupakan Komitmen Polsek Sungai Raya Polres Langsa untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam menjalankan aktifitas sehari hari
Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah,S.I.K S.H M.H melalui Kapolsek Sungai Raya AKP Haris Nur,S.H menjelaskan kegiatan Patroli malam hari yang di lakukan personil Polsek Sungai raya rutin di laksanakan untuk menciptkan situasi Kamtibmas yang kondusif dan terkendali,serta mengantisipasi segala bentuk guantibmas di kecamatan Sungai Raya Wilkum Polsek Sungai Raya Polres Langsa
Sasaran dari kegiatan ini tempat ramai aktifitas masyarakat,warung kopi dan tempat rawan Kriminalitas di Gampong Keude kecamatan sungai raya kabupaten Aceh Timur Wilkum Polsek Sungai Raya
Dalam kegiatan personel berdialog langsung dengan masyarakat secara humanis untuk menerima masukan dan keluhan berkaitan dengan perkembangan kamtibmas saat ini dan juga personil menghimbau kepada masyarakat untuk membantu menjaga Kamtibmas di lingkunganya,laporkan bila ditemukan guantibmas atau hal hal yang perlu kehadiran Polri ke Polsek terdekat,demi terciptanya Kamtibmas yang kondusif di wilayah kecamatan sungai raya,ucap Kapolsek
Kegiatan ini di harapkan dapat menciptakan stabilitas Kamtibmas yang kondusif sehingga aktifitas masyarakat sehari hari berjalan aman dan lancar,tutup AKP Haris