Aiptu Zulkarman Ajak Masyarakat Untuk Jauhi Judi Online Dan Narkoba

Advertisement

/

Aiptu Zulkarman Ajak Masyarakat Untuk Jauhi Judi Online Dan Narkoba

Sabtu, 18 Januari 2025




Langsa- Bhabinkamtibmas Desa Seuneubok Punti, Kecamatan Manyak Payed, Kabupaten Aceh Tamiang, melaksanakan kegiatan sambang desa. Dalam kesempatan tersebut, beliau memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak terpengaruh oleh ajakan berjudi online dan penyalahgunaan narkoba. Selain itu, Aiptu Zulkarman mengajak warga untuk selalu melakukan kegiatan positif guna menciptakan lingkungan gampong yang aman dan kondusif, Sabtu 18/1/25.


Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Manyak Payed dalam memperkuat keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayahnya. Sebelumnya, pada 13 Januari 2025, Bhabinkamtibmas Polsek Manyak Payed juga menghadiri serah terima berkas Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Krueng Sikajang, yang bertujuan untuk memonitoring dan mengawasi proses administrasi desa, serta memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga.  


Dengan adanya kegiatan sambang desa dan himbauan langsung dari Bhabinkamtibmas, diharapkan masyarakat Desa Seuneubok Punti semakin waspada terhadap bahaya judi online dan narkoba, serta lebih aktif dalam menjaga keamanan lingkungan demi terciptanya gampong yang aman dan kondusif.