Bhabinkamtibmas Polsek Langsa Barat Hadiri Musrembang RKPG Tahun 2025

Advertisement

/

Bhabinkamtibmas Polsek Langsa Barat Hadiri Musrembang RKPG Tahun 2025

Selasa, 31 Desember 2024


Langsa - Bhabinkamtibmas Polsek Langsa Barat, Bripka Fauziah Nur, S.H., menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Gampong (Musrembang) untuk penyusunan dan penetapan Rencana Kerja Pemerintah Gampong (RKPG) Tahun 2025 di Kantor Geuchik Gampong Geudubang Jawa, Kecamatan Langsa Baro, Selasa (31/12/2024)


Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 WIB ini dihadiri sejumlah tokoh masyarakat dan perangkat desa. Dalam kesempatan tersebut, Bripka Fauziah Nur menyampaikan sejumlah himbauan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).


Ia menyoroti bahaya judi online dan penyalahgunaan narkoba yang dapat merusak generasi muda serta mengingatkan masyarakat untuk lebih waspada terhadap potensi kasus pencurian. "Kerja sama dari seluruh elemen masyarakat sangat diperlukan untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif," ujarnya.


Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengajak warga untuk terus berkomitmen menjaga keamanan lingkungan dengan meningkatkan komunikasi dan koordinasi, baik antarwarga maupun dengan pihak kepolisian.


Dengan kehadiran aparat keamanan dalam kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya partisipasi aktif dalam menciptakan lingkungan yang tertib dan aman.(*)