Wakapolres Langsa Pantau Keamanan TPS di Manyak Payed, Aceh Tamiang, di Tengah Hujan Gerimis

Advertisement

/

Wakapolres Langsa Pantau Keamanan TPS di Manyak Payed, Aceh Tamiang, di Tengah Hujan Gerimis

Rabu, 27 November 2024



Langsa – Wakapolres Langsa melakukan pengecekan langsung situasi keamanan di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Manyak Payed, Kabupaten Aceh Tamiang, Rabu (27/11/2024). Kegiatan ini bertujuan memastikan proses pemungutan suara berlangsung aman dan kondusif, meski cuaca hujan gerimis menyelimuti kawasan tersebut.


Dalam kunjungannya, Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah,SIK,SH,MH melalui Kompol Dheny Firmandika, S.Ab, SIK, memantau kesiapan personel keamanan yang bertugas di TPS dan berdialog dengan masyarakat yang hadir untuk memberikan hak pilihnya. “Alhamdulillah, sampai saat ini situasi aman dan terkendali. Seluruh elemen masyarakat tampak antusias menggunakan hak pilih mereka meski kondisi cuaca kurang mendukung,” ujarnya.


Ia juga mengapresiasi sinergi antara personel Polri, TNI, dan panitia pemilu dalam menjaga ketertiban selama pelaksanaan pilkada. Kompol Dheny menambahkan, pihaknya tetap siaga terhadap potensi gangguan keamanan, termasuk antisipasi penyebaran hoaks yang dapat memengaruhi stabilitas wilayah.


Di beberapa TPS, Wakapolres juga terlihat memberi semangat kepada petugas yang tetap semangat menjalankan tugas meski diguyur gerimis. “Ini adalah bagian dari tugas mulia kita untuk memastikan pesta demokrasi berjalan lancar,” tambahnya.


Sementara itu, warga Manyak Payed menyampaikan apresiasi atas kehadiran Wakapolres dan jajaran Polri yang memberikan rasa aman selama pelaksanaan pilkada. “Kami merasa tenang karena aparat keamanan selalu hadir dan siaga,” ujar salah seorang warga.


Pelaksanaan pilkada di Aceh Tamiang diharapkan tetap kondusif hingga proses penghitungan suara selesai. Pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan tidak mudah terprovokasi isu-isu yang belum tentu benar.(*)