Langsa – Menjelang Pilkada yang semakin dekat, Polsek Rantau Selamat di bawah pimpinan Kapolsek Ipda Dede Moerdhany SH terus melakukan upaya menjaga keamanan di wilayahnya, Selasa (08/10/2024), personel Polsek Rantau Selamat melaksanakan giat patroli rutin di Gampong Bayeun, Kecamatan Rantau Selamat, Aceh Timur.
Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K., S.H., M.H. melalui Kapolsek Rantau Selamat menyampaikan pentingnya menjaga ketertiban di tengah masyarakat, terutama menjelang Pilkada yang rawan gesekan. Patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mencegah potensi gangguan keamanan.
Selama kegiatan, personel Polsek Rantau Selamat memberikan himbauan kepada warga agar turut serta menjaga situasi kondusif dan waspada terhadap kemungkinan munculnya isu-isu yang dapat memecah belah masyarakat, termasuk potensi hoaks terkait Pilkada. Kehadiran polisi di tengah aktivitas warga di Gampong Bayeun ini disambut positif oleh masyarakat, yang merasa lebih aman dan terlindungi.
“Kegiatan patroli rutin ini sangat penting, terutama dalam menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga, apalagi menjelang Pilkada,” kata Kapolsek Rantau Selamat Ipda Dede Moerdhany SH.(*)