Bhabinkamtibmas Polsek Manyak Payed Mediasi Konflik Sosial Media Antar Warga

Advertisement

/

Bhabinkamtibmas Polsek Manyak Payed Mediasi Konflik Sosial Media Antar Warga

Rabu, 04 September 2024


Langsa – Bhabinkamtibmas Polsek Manyak Payed melaksanakan kegiatan mediasi untuk menyelesaikan permasalahan antara warga Desa Simpang Lhee dengan warga Desa Meurandeh, Rabu (4/9/2024). Acara yang berlangsung di Polsek Manyak Payed, Kabupaten Aceh Tamiang ini dihadiri oleh Bripka Fahruddin Khamal Fharsan, SH, dan Bripka Busra Anagabita, serta didampingi oleh perangkat desa dari kedua pihak yang bersengketa.


Permasalahan ini berawal dari perselisihan di media sosial yang memicu ketegangan antara warga kedua desa. Dalam mediasi tersebut, Bhabinkamtibmas berhasil membantu kedua belah pihak menyelesaikan masalah secara kekeluargaan, sehingga situasi dapat dikendalikan tanpa harus berlanjut ke ranah hukum.


Selain menyelesaikan perselisihan, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas untuk menjaga situasi yang kondusif, terutama menjelang Pemilukada 2024. Mereka mengimbau masyarakat untuk berpartisipasi dalam menjaga kedamaian dan ketertiban selama proses pemilihan berlangsung.


Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya Polsek Manyak Payed untuk meningkatkan kinerja, kualitas pelayanan publik Polri, serta mewujudkan pelayanan yang efektif dan efisien. Dengan terciptanya situasi yang kondusif, diharapkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Manyak Payed, Polres Langsa, dapat terus terjaga.(*)