Antisipasi Gangguan Kamtibmas Jelang Pilkada 2024, Polsek Birem Bayeun Gelar Patroli Cipkon

Advertisement

/

Antisipasi Gangguan Kamtibmas Jelang Pilkada 2024, Polsek Birem Bayeun Gelar Patroli Cipkon

Jumat, 20 September 2024



Langsa - Ciptakan kondisi Kamtibmas yang aman dan kondusif,serta cegah Guantibmas Jelang Pilkada 2024 di Kecamatan Birem Bayeun,Polsek Birem Bayeun Polres Langsa Polda Aceh Gelar Patroli Cipta Kondisi Malam Hari,Kamis (19/9/2024)


Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah,S.I.K S.H M.H melalui Kapolsek Birem Bayeun AKP Lilik Hermanto,S.H menyampaikan, kegiatan Patroli yang di lakukan Personil Polsek Birem Bayeun merupakan kegiatan rutin yang di lakukan untuk menciptkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif,serta mencegah guantibmas di Kecamatan Birem Bayeun,jelang Pilkada serentak 2024 dan mendukung pelaksanaan OPS Mantap Praja Seulawah 2024 agar dapat berjalan sesuai tujuan


Dalam kegiatan personil melaksanakan patroli di tempat ramai aktifitas malam hari,pemukiman,warung kopi dan tempat rawan kriminalitas dan berdialog langsung dengan masyarakat,menerima keluhan terkait Kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk menjaga stabilitas kemtibmas jelang Pilkada 2024 dengan membantu menjaga Kamtibmas di lingkunganya dan melaporkan bila ditemukan hal hal yang di curigai berpotensi terjadinya guantibmas ke Polsek terdekat sehingga situasi Kamtibmas di Kecamatan Birem Bayeun Wilkum Polsek Birem Bayeun aman dan kondusif serta pelaksanaan Pilkada 204 berjalan aman ,damai, sejuk dan kondusif,ucap Kapolsek


Selain melakukan patroli, personel juga memberikan Himbauan kepada masyarakat untuk turut mendukung pelaksanaan Pilkada serentak 2024 yang damai,sejuk dan kondusif,bijak menggunakan Medsos dengan tidak menyebarkan berita bohong/ hoax saling Fitnah yang dapat mengganggu ketentraman masyarakat beda dalam pilihan kita tetap saudara dan jadikan pesta Demokrasi  sebagian pesta rakyat yang disambut riang gembira untuk memupuk persaudaraan dan persatuan


Kegiatan patroli ini disambut baik oleh masyarakat dengan harapkan situasi Kamtibmas di kecamatan Birem Bayeun aman dan kondusif,pelaksanaan Pilkada 2024 berjalan aman dan kondusif, aktifitas masyarakat sehari hari berjalan aman dan lancar,tutup AKP Lilik Hermanto