Patroli dialogis, Personil Polsek Birem Bayeun ingatkan bahaya judi online kepada warga

Advertisement

/

Patroli dialogis, Personil Polsek Birem Bayeun ingatkan bahaya judi online kepada warga

Selasa, 13 Agustus 2024



Langsa - Personil Polsek Birem Bayeun Polres Langsa Polda Aceh, menggelar patroli dialogis malam hari dan mengingatkan warga mengenai bahaya judi online di sejumlah warung di Gampong Keude Birem Kecamatan Birem Bayeun,Senin (12/8/2024)


Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah,S.I.K S.H M.H melalui Kapolsek Birem Bayeun AKP Lilik Hermanto,S.H mengatakan, patroli dialogis malam hari yang di lakukan personil Polsek Birem Bayeun  bertujuan untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada   masyarakat tentang dampak dan risiko yang ditimbulkan oleh judi online yang semakin marak belakangan ini.


Dalam setiap pertemuan dengan warga, kita menegaskan bahwa judi online tidak hanya mengancam stabilitas keuangan individu tetapi juga dapat merusak tatanan sosial. "Judi online menawarkan kemudahan akses, namun di balik itu semua, ada risiko besar yang mengintai, termasuk kecanduan yang berdampak sangat merugikan tatanan ekonomi dan menimbulkan kriminalitas lainya,ucap Kapolsek 


Dampak dari judi online itu, banyak kasus-kasus kriminal saat ini yang berawal dari jeratan utang dan kesulitan ekonomi akibat judi online.


Selama patroli, personil kepolisian  menyampaikan himbauan  mengenai dampak negatif judi online serta sanksi hukum bagi pelakunya. Warga juga diajak untuk berperan aktif dalam mencegah praktik judi online di lingkungannya dengan melaporkan jika mengetahui adanya kegiatan tersebut.


 Diharapakan peran serta dan kepedulian masyarakat untuk membantu memerangi kegiatan judi online sangat di perlukan untuk mencegah terjadi pratek judi online  di kecamatan Birem Bayeun Wilkum Polsek Birem Bayeun untuk menjaga keamanan dan ketertiban


Kami akan terus berupaya memberikan edukasi dan melakukan tindakan preventif agar judi online tidak merusak generasi muda kita. Langkah ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif bagi seluruh warga,tutup AKP Lilik Hermanto