Langsa – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Langsa menggelar kegiatan seremonial penaburan bibit udang sebagai bagian dari bakti sosial ketahanan pangan. Acara berlangsung pada Rabu, (26/6/2024), sekitar pukul 10.00 WIB di Dusun Bale Gp. Simpang Lhee, Kecamatan Langsa Barat.
Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting dan tokoh masyarakat, antara lain Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K., S.H., M.H., Waka Polres Langsa Kompol Dheny Firmandika, S.Ab., S.I.K., Kabag Ops Polres Langsa AKP Dahlan, S. Sos., M. Si., Kasi Datun Kajari Langsa Feryando, S.H., M.H., Kepala Dinas Pangan, Pertanian, Kelautan, dan Perikanan Kota Langsa Banta Ahmad, S.St.Pi., Kadishub Kota Langsa Bambang Suhariansyah, S.E., Camat Langsa Barat Hadi Wijaya, SSTP.M.Sp., Kapolsek Langsa Barat IPTU Hufiza Fahmi, S.H., M.H., Danramil 22 Langsa Barat Kapten Inf. Sukamto, Geuchik Simpang Lhee Ismail, Sekdes Gampong Simpang Lhee Musliadi, Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Gp. Simpang Lhee, serta perangkat Gampong dan masyarakat Gp. Simpang Lhee.
Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Polres Langsa dan Dinas Pangan, Pertanian, Kelautan, dan Perikanan Kota Langsa. Sebanyak 31.900 bibit udang diberikan kepada kelompok tani tambak ikan budidaya Hidup Baru di Gp. Simpang Lhee, sebagai upaya untuk memperkuat ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani lokal.
Kapolres Langsa, AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K., S.H., M.H., mengatakan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari komitmen Polri untuk mendukung ketahanan pangan di masyarakat. “Kami berharap dengan kegiatan ini, kesejahteraan masyarakat meningkat dan ketahanan pangan di wilayah kita semakin kuat,” ujar Kapolres.
Selain penaburan bibit udang, rangkaian bakti sosial dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 meliputi berbagai kegiatan lainnya seperti bakti sosial, bakti religi, bhakti kesehatan, bedah rumah, donor darah, pemasangan listrik, pembagian paket sembako, dan upacara ziarah di Taman Makam Pahlawan.
Ia juga mengatakan kegiatan ini juga untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat. “Dengan kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat, diharapkan dapat meningkatkan rasa aman dan nyaman serta mendukung segala aktivitas positif warga,” ujarnya.
Puncak perayaan HUT Bhayangkara ke-78 akan ditandai dengan upacara bendera yang dijadwalkan berlangsung pada 1 Juli 2024.
Acara ini berakhir sekitar pukul 10.40 WIB dengan suasana yang aman, tertib, dan lancar, menandai suksesnya upaya Polres Langsa dalam menjaga ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal.