Kapolsek Langsa Barat Gelar Jumat Curhat di Dayah Futuhul Mu'arif Al Aziziyah

Advertisement

/

Kapolsek Langsa Barat Gelar Jumat Curhat di Dayah Futuhul Mu'arif Al Aziziyah

Sabtu, 13 Januari 2024


Langsa - Polsek LangsaBarat melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama Pimpinan Dayah dan para santri menjalin Silaturahmi dan Menyampaikan Pesan Pesan Kamtibmas serta menampung aspirasi di Futuhul Mu'arif Al Aziziyah Gampong seuringet, Kec. Langsa Barat, Kota Langsa. Jumat (12/01/24).


Kapolsek Langsa Barat Iptu Hufiza Fahmi S.H., MH memimpin kegiatan jumat curhat di dampingi oleh Waka Polsek Ipda Budi Indrayetno. SH, dan personel Polsek Langsa Barat dan di sambut hangat oleh Pimpinan Dayah Abana Murdani bersama para santri.


Kapolsek Langsa Barat mengucapkan terimakasih kepada Pimpinan Dayah dan seluruh santri yang sudah menerima dan menyambut baik kehadiran Polsek Langsa Barat di Futuhul Mu'arif Al Aziziyah.


Kapolsek Langsa Barat mengatakan bahwa “Kegiatan jumat curhat ini merupakan ajang silaturahmi yang dapat menampung aspirasi yang ada di tengah-tengah masyarakat. Kami menyadari pengelolaan Sitkamtibmas itu bukan hanya tanggung jawab dari pihak Kepolisian, tentunya butuh sinergitas kita bersama dari seluruh Stakholder terkait dan seluruh lapisan masyarakat ikut berperan dalam mengelola situasi kamtibmas yang aman dan kondusif” Ujarnya.


Kapolsek Langsa Barat menambahkan pada kesempatan ini kami mengedukasi para pemilih yang masih pemula mengingat waktu pemilu akan segera datang dan menghimbau kepada seluruh santri untuk tidak melakukan bullying terhadap sesama santri di Dayah Futuhul Mu'arif Al Aziziyah maupun di luar wilayah Dayah.


Kapolsek mengharapkan Setelah dilaksanakan kegiatan ini kita bisa memiliki komitmen maupun solusi tentang permasalahan yang ada di tengah-tengah masyarakat sehingga permasalahan-permasalahan tersebut bisa dituntaskan serta untuk meningkatkan pelayanan Polri kepada masyarakat, sehingga bisa benar-benar menjadi pelindung, pengayom dan pelayan untuk masyarakat. Ungkapnya.