Sinergitas TNI/Polri, Bhabinkamtibmas Polsek Birem Bayeun bersama Babinsa Saweu Kede Kopi

Advertisement

/

Sinergitas TNI/Polri, Bhabinkamtibmas Polsek Birem Bayeun bersama Babinsa Saweu Kede Kopi

Jumat, 29 Desember 2023


Langsa – Sinergitas antara TNI/Polri saat anggota bhabinkamtibmas  Polsek Birem Bayeun Polres Langsa dan anggota Koramil 11/Brb melakukan kegiatan patroli malam bersama di seputaran wilayah hukum Polsek Birem Bayeun, Kamis (28/12/2023) 


Kali ini Bhabinkamtibmas dan Babinsa mengunjungi warung kopi untuk bersilaturahmi dengan warga masyarakat disela sela kegiatan pemantauan perkembangan situasi wilayah. 


Aiptu Saiful Ritonga mengatakan ” Sambang warung kopi dengan warga secara langsung hasilnya akan lebih efektif.Sehingga dapat mengetahui keluh kesah warga dan juga sebaliknya sebagai Bhabinkamtibmas  bisa mendapatkan informasi dan mengetahui permasalahan yang di hadapi di masyarakat," Ujarnya


Kegiatan Positif ini juga dalam rangka menjalin keakraban dengan warga guna mewujudkan komunikasi yang baik dengan Masyarakat


Kapolsek Birem Bayeuen AKP Lilik harwanto ,S.H mengatakan sinergitas TNI/ Polri dalam Sambang  Warung kopi  ini sangat bermanfaat untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, dan dengan kehadiran personil di tengah-tengah masyarakat, mampu memberikan rasa aman bagi masyarakat”,ungkapnya.(*)